Header Ads

Seo Services

Tutorial Cara Setting IDE Arduino

Melanjutkan update tentang cara instal software IDE dan USB driver arduino yang telah diterbitkan sebelumnya. Langkah berikutnya untuk memulai menggunakan platform mikrokontroler ini adalah melakukan sedikit pengaturan pada IDE sesuai dengan board arduino yang digunakan. Sedikit meninjau tentang board arduino, untuk sekarang, ada banyak pilihan board yang bisa digunakan oleh para perancang untuk dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan rangkaian yang akan dibuat. Satu merek board yang paling banyak digunakan untuk saat ini adalah board Arduino Uno R3 (Revisi 3). Board arduino uno R3 ini umumnya banyak direkomdasikan bagi para pemula yang ingin mulai memahami salah satu platform mikrokontroler yang satu ini. Tutorial setting board arduino ini akan menggunakan board arduino uno R3 sebagai acuan dalam men-setting IDE.

Gambar Board Arduino Uno R3
Board Arduino Uno R3

Tutorial Cara Setting IDE Arduino

Sebelum sampai pada tahap pembuatan dan upload sketch (program) ke board arduino, dibutuhkan sedikit pengaturan pada IDE terlebih dahulu. Pengaturan ini adalah terkait jenis board yang digunakan (dalam kasus ini adalah arduino uno) dan pengaturan port. Untuk mulai melakukan pengaturan ini, buka software IDE arduino. Jika pada instalasi arduino anda mengikuti langkah-langkah pada tutorial instalasi IDE sebelumnya, membuka software IDE ini bisa melalui shortcut yang telah dibuat pada layar Start Menu

Shortcut Arduino IDE

Untuk membuka IDE arduino, double-klik pada shortcut Arduino seperti yang ditunjukkan pada gambar diatas. IDE arduino akan terbuka dengan antarmuka seperti dibawah ini:

Antarmuka software IDE arduino

Terdapat 5 (lima) menu utama yang terdapat pada bagian atas IDE yaitu file, edit, sketch, tools dan help. Untuk men-setting board yang digunakan, Klik pada menu “Tools”, pada bagian “Board”, pilih sesuai dengan board arduino yang digunakan (dalam kasus ini adalah Arduino Uno). 

Pengaturan Board Arduino

Selanjutnya adalah setting port, pada bagian “Port”, pilih port yang tersedia (dalam kasus ini adalah COM7). Untuk beberapa keadaan, nama port yang ditampilkan bisa berbeda.

Pengaturan Port IDE Arduino

Penting:
Daftar port ini tidak akan tersedia jika proses instalasi USB driver belum dilakukan.

Tutorial Cara Upload Program (Sketch) ke Board Arduino

Upload sketch adalah tahap dimana program ditanamkan pada board arduino. Pada tutorial ini, diasumsikan bahwa anda telah selesai menulis program yang akan ditanamkan pada board arduino. Untuk mulai meng-upload program, hubungkan board arduino ke PC melalui USB, klik pada icon Panah Kanan seperti yang ditunjukkan pada gambar dibawah ini:

Tutorial Upload Program IDE Arduino

Proses upload akan berjalan selama beberapa detik. Jika tidak ada kesalahan pada kode program yang dibuat, akan ada notifikasi “Done uploading” yang menandakan bahwa sketch berhasil di-upload ke board arduino.

Proses Upload Sketch ke board arduino selesai

Tidak ada komentar