Header Ads

Seo Services

Jenis Jenis Komputer Server

Jenis Jenis Komputer Server

Terdapat berbagai jenis komputer server. Mulai dari yang lokal server hingga hosting server. Berdasarkan fungsinya komputer server ini dapat dikategorikan menjadi beberapa jenis komputer server, yaitu sebagai berikut:
  • Server Aplikasi – Server aplikasi merupakan suatu komputer server bertugas sebagai media penyimpanan aplikasi-aplikasi yang dapat diakses dari komputer client yang terhubung pada jaringan komputer server.
  • Web Server – Web Server  merupakan suatu komputer server dengan perangkat lunak yang digunakan dibawah sistem operasi server.
  • Database Server – Database server adalah suatu komputer server menggunakan sistem operasi server yang bertugas agar tersedianya layanan pengelolaan basis data untuk komputer client dengan diterapkan sebuah model database berbasis client-server.
  • Mail Server – Mail server yaitu suatu komputer server ditujukan untuk menjalankan perangkat lunak mail server sehingga pengguna dapat berkirim dan menerima pesan/email dalam suatu jaringan komputer yang terhubung dengan internet.
  • VPS Server (Virtual Private Server) – VPS (Virtual Private Server) adalah suatu komputer server yang dapat menjalankan sistem operasi sendiri yang berjalan dibawah sistem virtualisasi.
  • File Server – File server merupakan suatu komputer server yang menyajikan layanan penyimpanan data secara terpusat lalu memberikan akses ke komputer client pada sebuah jaringan komputer.
  • Cloud Server – Cloud Server merupakan teknologi komputer server menggabungkan beberapa server menjadi satu sehingga berfungsi sebagai media penyimpanan,  serta beberapa server lain juga dijadikan satu sebagai computing node (CPU virtual).
  • Proxy Server – Proxy server adalah suatu komputer server yang memiliki fungsi untuk menhubungkan setiap workstation pada jaringan lokal dengan jaringan internet.
Spesifikasi Komputer Server
Komputer server memiliki beberapa spesifikasi. Pertama spesifikasi dalam komputer server dapat dilihat dari jenis komputer server yang akan di pergunakan. Kedua dilihat dari fungsi yang ada pada komputer server tersebut. Berdasarkan uraian di atas, maka spesifikasi dari komputer server adalah sebagai berikut:
  • Processor
  • Storage atau media penyimpanan
  • Power Supply
  • RAM
  • Konektivitas
  • Cooling System
  • Kartu Grafis
  • Software

Tidak ada komentar